Cara Pasang Bracket AC Split Dengan Benar

Pemasangan Braket Dengan Cepat dan Benar

Pemasangan Bracket AC - ada dua bagian Bracket yang perlu di pasang ketika pemasangan AC di lakukan, yakni terdapat dua tempat yaitu pada bagian Dalam ( indoor ) Luar ( Outdoor ). Pada masing-braket memiliki fungsi yang sama tetapi memiliki bentuk dan cara pasang yang berbeda.

Pada unit indoor guna bracket adalah mencantolkan / menggantung unit indoor supaya terpasang dengan benar. Dan pada unit outdoor yang fungsinya menopang / memangku unit outdoor supaya terpasang pada tempat yang di inginkan.

Pemasangan Bracket indoor AC


cara pasang bracket indoor ac

Pada pemasangan unit indoor adapun peralatan pertukangan yang di perlukan adalah
  1. Viser uk 6mm
  2. Skrup uk 6mm
  3. Obeng +
  4. Watter pass
  5. Bor + Mata Bor Beton uk 6mm
Adapun pekerjaan yang pertama di mulai adalah dengan mengambil posisi pasang AC sesuai dengan tempat yang di inginkan. Biasanya terletak di tengah-tengah sisi dinding ruangan. Ukur panjang tembok, Semisal ukuran 6M, ambil tengah-tengahnya yaitu 3M. 
Pada bracket terdapat nilai tengah, jika tidak ada ukur panjang bracket lalu P÷2. Ketemukan nilai tengah yang sudah di ukur tadi, dan mulai mengukur / menyeimbangkan antara sisi kanan dan kiri menggunakan watter pass. Tarik garis lurus HORISONTAL supaya kedua sisi sama menggunakan watter pass, Selanjutnya Tempelkan bracket pada tembok. Beri tanda pada lubang yang terdapat pada bracket, biasanya terdapat di sudut masing-masing bracket. Beri 4 tanda pada masing-masing sisi lalu langkah selanjutnya tanda tersebut sudah bisa di lubangi menggunakan bor.
Masukkan Viser pada lubang tersebut, Lalu tempelkan braket dan kemudian pasang baut yang tadi sudah di sediakan, kencangkan menggunakan obeng sampai benar-benar kuat untuk di pasangkan indoor AC.

Pemasangan Bracket Outdoor AC

cara pasang bracket outdoor ac

Untuk peralatan tukang yang di gunakan tentunya tidak sama dengan pemasangan bracket indoor melainkan peralatan yang harus di sediakan adalah seperti berikut
  1. Dinabol uk 10
  2. Palu
  3. Kunci 12
  4. Bor & Mata Bor beton uk 10
Yang pertama ukur jarak kaki-kaki outdoor pada AC, masing masing merk / brand memiliki perbedaan ukuran. Semisal ukuran yang di dapat adalah 43cm berarti jarak antara bracket satu fengan yang satunya harus sesuai ukuranya, yakni 34cm.
Baca juga di Jasa Service AC Semarang
yang kedua ukur jarak outdoor dengan atap jika ada atap di atas Outdoor, iasanya sekitar 60 - 70cm. Walau sebenarnya jarak / tinggi outdoor hanya sekitar 50cm. Tetapi untuk nantinya mempermudah di lakukanya service rutin.
Yang ketiga Tarik lurus HORISONTAL dengan ukuran jarak kaki kaki outdoor.
berikutnya lubangi sesuai lubang yang sudah ada pada bracket outdoor. Biasanya cukup 4 lubang yang harus di pasang dinabol. Jangan lupa di mal terus di kasih tanda menggunakan pen / splidol
Lubangi menggunakan bor uk 10mm dan sudah bisa di pasangkan / di masukkan dinabol kedalam lubang tadi. Masukkan dengan menggetuk / memukul denggunakan palu tapi harus pakai perasaan / Pelan asal masuk. 
Setelah itu kencangkan mur yang ada di dinabol sampai benar2 kuat / kencang. Kemudian lepas mur tadi beserta ring yang terdapat pada dinabol tersebut. Masukkan lubang bracket ke dinabol yang sudah tertancap di tembok. Pasangkan mur tersebut lalu kencangkan. Untuk meyakinkan bahwa bracket benar benar terpasang bisa di coba menarik bracket ke bawah menggunakan tangan. 

Demikian ulasan mengenai pemasangan Bracket pada AC. Untuk pemasangan AC / Jasa pemasangan AC di Semarang bisa menghubungi kami, dan kami siap membantu pekerjaan untuk pemasangam AC.

Contact Form

Name

Email *

Message *